Bahan:
500 g daging sapi, potong
2 x 4 cm
1.000
ml santan dari 1 butir kelapa
3 sdm minyak goreng
Bumbu:
8 butir bawang merah,
haluskan
5 siung bawang putih, haluskan
4 butir kemiri, haluskan
5 buah cabai merah,
haluskan
2 sdt ketumbar, sangrai, haluskan
½ sdt lada halus
2 lembar daun jeruk
1 lembar daun kunyit
2 cm jahe, memarkan
1 cm kunyit, haluskan
2 batang serai, memarkan
2 cm lengkuas, haluskan
2 potong asam kandis
(gelugur)
1 sdt garam halus
Cara membuat:
1. Panaskan minyak, tumis bawang merah,
bawang putih, kemiri, cabai merah, ketumbar, kunyit, serai, lengkuas, jahe,
daun jeruk,
dan daun kunyit hingga harum. Tambahkan potongan daging, aduk hingga daging
berubah warna.
2. Tuang santan, garam, lada, dan asam kandis, atau gelugur. Masak sambil sesekali diaduk aduk hingga daging empuk dan kuah mengental. Angkat, hidangkan hangat.
Untuk 5 Porsi
Tip:
Asam kandis merupakan bumbu dapur yang bercitarasa asam, terbuat dari kulit buah sejenis
buah jeruk limau yang dikeringkan. Sedangkan asam gelugur terbuat dari buah sejenis jeruk keprok
yang dikeringkan. Fungsinya sama memberikan citarasa asam pada masakan.