Bahan:
500 g daging sapi, iris
tipis
75 g paprika merah,
potong dadu
75 g paprika hijau,
potong dadu
40 g bawang bombay,
potong korek api
2 batang bawang, potong 1
x 2 cm
3 sdm minyak goreng
Bumbu perendam:
60 ml kaldu sapi (air)
4 siung bawang putih,
haluskan
2 cm jahe, parut
3 sdm kecap asin
4 sdm kecap jepang
(shoyu)
3 sdm mirin
1 sdt gula pasir
1 sdt lada halus
1 sdt cuka apel
½ sdt garam halus
Salad sayuran, campur, aduk rata:
60 g kol, iris tipis
60 g wortel, potong korek
api
60 g mayonaise
Cara membuat:
1. Campur semua bumbu perendam, masukkan daging. Diamkan
di dalam kulkas selama 30 menit hingga bumbu meresap.
2. Panaskan minyak, tumis bawang bombay hingga harum. Masukkan daging, masak hingga daging berubah warna. Tambahkan sisa bumbu perendam, paprika, dan daun bawang. Masak hingga bumbu meresap. Angkat, hidangkan hangat dilengkapi salad sayuran.
Untuk 5 Porsi
Tip:
Agar salad
sayuran tidak berair, campur sayuran
untuk salad dengan mayonaise sesaat sebelum disajikan. Sayuran untuk sukiyaki
bisa diganti dengan brokoli atau sawi putih.