MANFAAT TANAMAN OBAT HERBAL KUMIS KUCING, MENGOBATI PENYAKIT BATU GINJAL, INFEKSI DAN BENGKAK KANDUNG KEMIH
Kumis Kucing (Orthosiphon aristatus)
Tanaman kumis kucing merupakan tanaman perdu menahun. Tanaman ini mengandung senyawa kimia seperti minyak atsiri, orthosiphonin glikosida, saponin, sinsensetin, garam kalium, zat samak, sapofonin, dan mioinositol. Tanaman kumis kucing memiliki rasa yang sedikit pahit. Efek marmakologis tanaman dapat dimanfaatkan sebagai obat anti radang, menghancurkan batu ginjal, mengobati bengkak kandung kemih, mengobati infeksi, keputihan, dan menurunkan panas. Teks/foto: Budi Sutomo.