TANAMAN HIAS DAHLIA, MENANAM, PERAWATAN, PERBANYAKAN DAN PENYAKITNYA

Dahlia Hibrida - Lebih Indah dan Kaya Warna

Pesona bunga dahlia (Dahlia hybrid)memang memikat mata. Kelopaknya besar dengan warna-warna kontras. Meskipun tanaman dataran tinggi, ternyata dahlia juga bisa tumbuh subur di dataran rendah.  Yuk mengenal varietas baru dahlia yang makin kaya warna.

Dulu bunga dahlia hanya terbatas warna merah, kuning dan putih. Seiring dengan majunya teknolgi budidaya tanaman hias, saat ini bunga dahlia hadir dengan beragam warna  dan bentuk kelopak.  Dengan penampilan baru, kini dahlia kembali diminati. Dahlia masih tergolong famili Compositae, menurut literatur, nama dahlia diberikan oleh ahli botani asal Swedia, yaitu Dr Andreas Dahl. Di Indonesia tanaman ini dibawa masuk oleh orang-orang Belanda pada masa penjajahan.

Sumber genetik dahlia pertama kali ditemukan adalah Dahlia variabilis, jenis ini kemudian di kawinsilangkan sehingga terbentuk varietas dahlia baru, seperti Dahlia Nijinsky yang berbunga merah muda, dahlia Enfield Salmon berwarna kuning dan Dahlia Comet yang  berwarna merah. Kini lebih dari 20 species dahlia telah dihasilkan dan akan terus bertambah karena para ahli botani masih terus menyilangkan tanaman asal Meksiko ini.

Tanaman Perdu

Dahlia termasuk tanaman perdu yang mudah ditanam. Anda bisa memperbanyak dengan biji, stek batang, umbi atau pemisahan-anakan. Siapkan tanah kebun, kompos dan pasir halus dengan perbandingan 2:2:1. usahakan pH tanah berkisar antara 6,5- 7,0. jika tanah ber pH asam perlu dilakukan pengapuran dulu untuk menaikan pH tanah.

Jika memperbanyak dengan biji, biji perlu disemaikan terlebih dahulu baru di tanam. Perbanyakan dengan umbi juga bisa dilakukan, caranya pilih tanaman yang tua dan sudah tidak produktif menghasilkan bunga. Bongkar tanaman dan ambil umbinya, bersihkan dan jemur selama 2 jam. Simpan umbi di tempat yang teduh, lembab dan gelap selama 2 minggu atau hingga muncul tunas di setiap mata umbi. Kini umbi siap ditanam pada media yang telah disiapkan. Setek batang bisa dijadikan cara lain memperbanyak dahlia. Caranya, potong dengan pisau tajam ½ cm di bawah ruas batang. Usahakan panjang tanaman lebih dari 10 cm. Sisakan 2-3 lembar daun dan olesi pangkal batang dengan Rootone F, hormon perangsang agar akar cepat tumbuh. Selanjutnya tanam di media tanam.

Pemupukan Berkala

Jika Anda menanam dahlia dalam pot, lakukan penyiraman setiap 1 hari sekali atau jika media sudah kering. Pemupukan juga perlu dilakukan secara berkala agar dahlia tampil prima. Pada masa vegetatif, tanaman perlu dipupuk dengan KCL, Urea dan TSP dengan perbandingan 1:2:1 dengan dosis 50 gr per tanaman. Jika tanaman mulai berbunga, beri pupuk TSP dan KCL dengan perbandingan 1:1. pupuk organik seperti kotoran ternak atau kompos juga perlu diberikan setiap 4 bulan sekali.

Dahlia termasuk tanaman yang banyak hama pengganggunya. Kutu daun (Aphis sp.) dapat menyerang pada daun muda yang bisa menyebabkan daun keriting dan tak mau berbunga. Berantas hama ini dengan insektisida, seperti Perfekthion 400 EC, Confidor 200 LC atau Decis 2,5 ES dengan dosis sesuai anjuran. Bercak daun dan Layu batang sering kali terjadi. Bercak daun di sebabkan oleh cendawan jenis Cercospora grandisima Rangel sedangkan layu bakteri penyebabnya adalah bakteri Pseudomonas solanacearum E.F Smith. Kendalikan serangan bercak daun dengan fungisida seperti Kasumin 5/75 WP atau Cupravit OB 21.Teks/foto: Budi Sutomo.

BELANJA COD ALAT MASAK DAN DEKORASI KUE

BELANJA GROSIR COD ALAT MASAK & DEKORASI KUE

RESEP FAVORIT

RESEP FAVORIT
Tom Yum Soup Thailand

Ayam Goreng Lengkuas

Puding Brownies Lumer

Cheesecake Mangga

Roti Goreng Praktis

ARTIKEL POPULER

RESEP KUE MANGKOK RINGAN, EMPUK DAN NGAPAS - RAHASIA RESEP KUE MANGKUK MEREKAH DAN MEKAR SEMPURNA. TIP ANTI GAGAL MEMBUAT KUE MANGKOK

Pastel Isi Ragout Ayam - IDE JUALAN MAKANAN ONLINE - USAHA MAKANAN LARIS GOJEK - MAKANAN LARIS GOFOOD - UASAHA MAKANAN ONLINE RUMAHAN

MENGENAL ANEKA FUNGSI DAN PERBEDAAN BAHAN PENGEMBANG KUE DAN ROTI - OVALET - BAKING POWDER - SP - VX - BREAD IMPROVER - CREAM OF TAR-TAR - RAGI - BAKING SODA DLL

RESEP KROKET - TIP MEMBUAT KROKET - KUE JAJAN PASAR