RESEP SUP SIRIP IKAN HIU - RESEP SUP IKAN LEZAT - KUMPULAN RESEP SOUP - MASAKAN CINA POPULER - JUALAN SUP IKAN LARIS
Masakan restoran cina yang sangat populer, terbuat dari sirip ikan hiu. Anda ingin mencobanya? berikut resepnya untuk anda. Resep/foto/dapur uji: Budi Sutomo.
Tutorial memasak dari budiboga bisa di tonton di channel youtube BUDIBOGA OFFICIAL yuk subcribe!
Sup Sirip Ikan
Hiu
Bahan:
200 g fillet ayam, potong dadu
75 g sirip hiu kering (hisit), rendam, potong-potong
800 ml kaldu
3 sdm minyak goreng untuk menumis
Bumbu:
4 siung bawang putih, memarkan
2 cm jahe, iris halus
2 sdm kecap ikan
1 sdm cuka hitam/ arak masak (jika suka)
1 sdm kecap asin
½ sdt lada halus
1 sdt garam halus
1 sdt gula pasir
Cara Membuat:
- Tumis
bawang putih dan jahe hingga harum. Masukkan daging ayam, Masak hingga
ayam berubah warna.
- Tuang
kaldu, didihkan. Masukkan hisit, kecap ikan, arak masak, kecap asin,
merica bubuk, garam, dan gula pasir. Masak hingga sup matang. Angkat.
- Tuang sup
ke dalam tempat saji. Hidangka panas.
Untuk 6 porsi
Tip: Sirip ikan hiu
biasanya dijual dalam keadaan kering. Rendam dengan air hingga lunak baru
digunakan sebagai bahan sup.