SAMBAL GORENG TELUR PUYUH - MASAKAN KELUARGA PRKATIS - RESEP OLAHAN TELUR - MENU MASAKAN LARIS DIJUAL - MENU WARTEG - MASAKAN LARIS DIJUAL
Telur puyuh sangat cocok diolah menjadi sambal goreng. Cocok menjadi menu harian keluarga anda. Berikut resepnya untuk anda coba. Foto/resep/masakan: Budi Sutomo.
Video masakan dari budiboga bisa di tonton di channel youtube budiboga official.
Sambal Goreng Telur Puyuh
30 butir telur puyuh, rebus, kupas
100 g kapri manis
400 ml santan dari ½ butir kelapa
1 sendok sayur minyak goreng
7 buah cabai merah, haluskan
2 buah cabai merah, potong serong
7 butir bawang merah, iris halus
6 siung bawang putih, haluskan
2 lembar daun salam
3 butir kemiri, sangrai, haluskan
2 batang serai, memarkan
2 cm lengkuas, memarkan
1 sdt gula pasir
1 sdt garam halus
1. Panaskan minyak, tumis bawang merah,
bawang putih, cabai merah, kemiri, lengkuas, serai, dan daun salam hingga harum.
Tambahkan telur puyuh, aduk rata.
2. Tuang santan, masak sambil
diaduk-aduk hingga mendidih.
3. Masukkan kapri, garam, dan gula
pasir. Masak hingga santan agak mengental, bumbu meresap dan semua bahan
matang. Angkat. Tuang ke dalam pinggan saji. Hidangkan hangat.
Untuk 7 porsi
Sayuran bisa diganti dengan kentang,
wortel, atau labu siam.