RESEP SUP AYAM LAUK HARIAN PRAKTIS / KUMPULAN RESEP SOUP / SUP LAUK HARIAN KELUARGA / RAHASIA RESEP SUP PRAKTIS DAN LEZAT
Sup ayam dengan beragam sayuran adalah hidangan yang lezat dan menyehatkan. Teknik membuatnya mudah dan rasanya lezat. Yuk jadikan menu keluarga anda. Resep/foto/dapur uji: Budi Sutomo.
Video masak dari budiboga bisa di tonton di channel youtube budiboga official, yuk subcribe !
Sup Ayam
700 g daging ayam, potong-potong
2500 ml kaldu ayam
200 g kentang, kupas, potong dadu
150 g wortel, potong dadu
60 g jagung manis pipilan
2 batang daun bawang, iris halus
1 batang selederi, iris halus
2 sdm minyak goreng untuk menggoreng
2 sdm bawang merah goreng
Bumbu:
6 butir bawang merah, iris
4 siung bawang putih, iris
2 sdm bawang bombay cincang
1 sdt lada halus
¼ sdt pala bubuk
2 sdt garam halus
3 sdm minyak goreng
Cara membuat:
1. Panaskan kaldu, rebus daging ayam hingga empuk. Kecilkan apinya.
2. Panaskan minyak, tumis bawang bombay, bawang merah dan bawang putih hingga harum. Masukkan tumisan bawang ke dalam rebusan ayam, aduk rata.
3. Bumbui lada, pala, dan garam. Masukkan wortel, kentang, jagung manis, daun bawang dan seledri cincang. Masak hingga semua bahan matang. Angkat.
4. Tuang sup ke dalam mangkuk saji. Taburi dengan bawang merah goreng, hidangkan.
Untuk 6 Porsi
Tip: Sayuran bisa diganti dengan brokoli,
kembang kol atau buncis.