Sandwich Panggang Sisi Tuna

Kelezatan daging tuna dipadu mayonnaise sangat cocok disajikan dengan roti panggang. Karena praktis membuatnya, hidangan ini sangat cocok untuk menu sarapan pagi atau makanan bekal anak ke sekolah.
Resep/Dapur Uji/Food Stylist: Budi Sutomo
Roasted Sandwich With Tuna Salad
Bahan:
6 Lembar roti tawar, panggang sebentar
100 gr daging tuna kalengan, suwir-suwir
1 buah telur, rebus, kupas, potong membulat
2 lembar keju cheddar
40 gr kacang polong kalengan

2 lembar daun selada
1 buah tomat, potong membulat
1 sdm saus tomat
1/2 sdm saus sambal

2 sdm mayonnaise
1 sdm bawang Bombay cincang
½ sdm margarin
Cara Membuat:
1. Panaskan margarin, tumis bawang Bombay hingga harum, tambahkan ikan tuna, kacang polong, saus sambal dan saus tomat, masak sambil diaduk hingga mendidih. Angkat. Tambahkan saus mayonnaise, aduk rata. Sisihkan.
2. Siapkan roti tawar, alas dengan daun selada. Beri tumisan ikan tuna, ratakan. Beri potongan telur, tomat dan lembaran keju.
3. Tutup atasnya dengan lembaran roti yang lain. Potong-Potong. Atur dalam kotak bekal.
Untuk 3 Porsi

Nutrisi/Porsi:
Protein: 15.9 g
Lemak: 30.7 g
Karbohidrat: 26.2 g
Energi: 379.8 kal

Comments

  1. Anonymous10:04 PM

    duh, baru liat gambar aja,
    iler-ku udah netes sebaskom,
    apalagi makan beneran,
    apalagi kalo dibikinin, pasti enak banget..
    mau donk!

    ReplyDelete
  2. daging 'burger' yg dibikin dari tempe, ada resepnya gag?

    kalo tuna kan mahaaal....hehehe...

    ReplyDelete
  3. Anonymous6:28 AM

    You have an outstanding good and well structured site. I enjoyed browsing through it » »

    ReplyDelete
  4. Anonymous12:48 AM

    If some one wishes to be updated with hottest technologies therefore he must be pay a visit this web page and be up to date everyday.

    ReplyDelete
  5. Anonymous5:02 PM

    Hi, just wanted to tell you, I enjoyed this article.
    It was helpful. Keep on posting!

    ReplyDelete
  6. Anonymous6:35 AM

    Hey there! Do you use Twitter? I'd like to follow you if that
    would be ok. I'm absolutely enjoying your blog and
    look forward to new posts.

    ReplyDelete
  7. Anonymous8:35 AM

    It's going to be finish of mine day, however before end
    I am reading this enormous article to increase my knowledge.

    ReplyDelete

Post a Comment

BELANJA COD ALAT MASAK DAN DEKORASI KUE

BELANJA GROSIR COD ALAT MASAK & DEKORASI KUE

RESEP FAVORIT

RESEP FAVORIT
Tom Yum Soup Thailand

Ayam Goreng Lengkuas

Puding Brownies Lumer

Cheesecake Mangga

Roti Goreng Praktis

ARTIKEL POPULER

RESEP KUE MANGKOK RINGAN, EMPUK DAN NGAPAS - RAHASIA RESEP KUE MANGKUK MEREKAH DAN MEKAR SEMPURNA. TIP ANTI GAGAL MEMBUAT KUE MANGKOK

Pastel Isi Ragout Ayam - IDE JUALAN MAKANAN ONLINE - USAHA MAKANAN LARIS GOJEK - MAKANAN LARIS GOFOOD - UASAHA MAKANAN ONLINE RUMAHAN

MENGENAL ANEKA FUNGSI DAN PERBEDAAN BAHAN PENGEMBANG KUE DAN ROTI - OVALET - BAKING POWDER - SP - VX - BREAD IMPROVER - CREAM OF TAR-TAR - RAGI - BAKING SODA DLL

RESEP KROKET - TIP MEMBUAT KROKET - KUE JAJAN PASAR