Kudapan Rendah Kalori
Bagi Anda yang punya problem berat badan berlebih atau obesitas, pasti bigung memilih snack atau kudapan karena kebanyakan dibuat dari bahan berkalori tinggi. Jangan khuatir, dapur uji mengetengahkan tiga pilihan kudapan rendah kalori, baik bercita rasa gurih maupun manis, semua serba lezat dan tentu saja rendah kalori. Selamat mencoba.Resep/Uji Coba/food stylist: Budi Sutomo
Foto: Ilman Aprinata
Cocktail Buah Tropis
Bahan:150 gr lidah buaya, kupas, potong dadu, cuci bersih, tiriskan
100 gr semangka, cetak bulat
100 gr melon, cetak bulat
100 gr pepaya, cetak bulat
½ sdm biji selasi, rendam air hingga mengembang
300 ml air kelapa
200 ml orange juice
200 ml air soda tawar
2 sdm air jeruk lemon
es batu secukupnya
Cara Membuat:
1. Campur potongan buah-buahan, lidah buaya, biji selasih dan air jeruk lemon dan lidah. Aduk rata, diamkan dalam kulkas.
2. Di tempat terpisah, campur air kelapa, orange juice dan air soda tawar. Aduk rata.
3. Siapkan gelas/mangkuk saji, masukkan campuran potongan buah-buahan. Tuang campuran air kelapa. Beberapa saat sebelum disajikan tambahkan potongan es batu. Hidangkan dingin.
Untuk 3 porsi
Nutrisi/Porsi:
Protein: 1.2 g
Karbohidrat: 16 g
Lemak: 0.4 g
Energi: 72.3 kal
Sweet Potatoes Truffle
Bahan:300 gr ubi manis, kukus, haluskan
40 gr kismis
40 gr sukade aneka warna
60 gr corn flake
2 sdm susu kental manis
¼ sdt orange esen
Cara Mebuat:
1. Campur ubi yang sudah dikukus dan dihaluskan dengan kismis, sukade, susu kental manis, aduk rata.
2. Ambil sejumput adonan, bentuk menjadi bulatan-bulatan, lakukan hingga adonan habis. Gulingkan adonan sambil ditekan ke atas corn flake hingga seluruh permukaan terselimuti corn flake. Dinginkan dalam kulkas. Sajikan.
Untuk 4 Porsi
Nutrisi/Porsi:
Protein: 36 g
Karbohidrat: 36.5 g
Lemak: 1.8 g
Energi: 177 kal
Tofu Fantasy With Vegetables
Bahan:250 gr tahu putih, haluskan
50 gr wortel, potong dadu
50 gr kacang polong
100 gr daging kakap, cincang
1 butir putih telur, kocok lepas
1 batang daun bawang, iris halus
3 siung bawang putih, haluskan
¼ sdt lada halus
¼ sdt garam halus
Saus Pelengkap:
4 buah tomat, rebus, haluskan
1 sdt tepung maizena, larutkan dengan sedikit air
2 siung bawang putih, haluskan
¼ sdt garam halus
¼ sdt lada halus
60 ml air
Cara Membuat:
1. Campur tahu yang sudah dihaluskan dengan daging kakap cincang, wortel, kacang polong, daun bawang, bawang putih, lada dan garam. Aduk rata.
2. Ambil loyang cake, masukkan adonan, ratakan. Kukus selama 30 menit atau hingga matang. Angkat, sajikan dengan saus pelengkap.
3. Saus pelengkap: Campur semua bahan saus pelengkap, rebus hingga mendidih dan tekstur mengental. Sajikan sebagai pelengkap.
Untuk 3 Porsi
Nutrisi/Porsi:
Protein: 27.3 g
Karbohidrat: 33.9 g
Lemak: 4.2
Energi: 222 kal
Comments
Post a Comment