RESEP SALA LAUAK, MASAKAN KHAS PADANG

Selain sala badar, daerah Padang juga memiliki kuliner lezat bernama sala lauak, yuk simak resepnya. Selamat mencoba. Resep/foto/dapur uji: Budi Sutomo.

Tutorial memasak dari budiboga bisa di tonton di channel youtube BUDIBOGA OFFICIAL yuk subcribe!
Sala Lauak

Bahan:

400 g tepung beras

60 g rebon

500 ml air panas

Minyak untuk menggoreng

Bumbu:

4 siung butir bawang merah, haluskan

3 siung bawang putih, haluskan

4 buah cabe merah keriting, haluskan

2 cm lengkuas, haluskan

2 cm kunyit, haluskan

1 lembar daun kunyit, iris halus

1 sdt garam halus

Cara Membuat:

1.Panaskan wajan tanpa minyak, masukkan tepung beras dan semua bumbu-bumbu. Masak sambil diaduk-aduk hingga kering.

2.Tuang air sedikit demi sedikit, daun kunyit dan rebon ke dalam tepung. Masak sambil terus diaduk-aduk hingga terbentuk adonan yang dapat dipulung/dibentuk. Angkat, dinginkan.

3.Ambil satu sendok makan adonan, bentuk menjadi bulatan-bulatan. Lakukan hingga adonan habis.

4.Panaskan minyak banyak, goreng hingga matang dan berwarna kuning kecoklatan. Angkat. Atur di dalam piring saji. Hidangkan.

Untuk 20 buah

Tip: Rebon bisa diganti dengan ebi kering yang disangrai dan ditumbuk kasar.

BELANJA COD ALAT MASAK DAN DEKORASI KUE

BELANJA GROSIR COD ALAT MASAK & DEKORASI KUE

RESEP FAVORIT

RESEP FAVORIT
Tom Yum Soup Thailand

Ayam Goreng Lengkuas

Puding Brownies Lumer

Cheesecake Mangga

Roti Goreng Praktis

ARTIKEL POPULER

Mengenal Bumbu Dapur - Kas-Kas

MENGENAL ANEKA FUNGSI DAN PERBEDAAN BAHAN PENGEMBANG KUE DAN ROTI - OVALET - BAKING POWDER - SP - VX - BREAD IMPROVER - CREAM OF TAR-TAR - RAGI - BAKING SODA DLL

Mengenal Aneka Potongan Sayuran dalam Seni Kuliner - ILMU TATA BOGA - KENALI POTONGAN SAYURAN SEBELUM MASAK - PENGETAHUAN DASAR MENJADI CHEF

Perbedaan Bumbu Daun Salam dan Bay Leaf