RESEP MASAKAN KUE BAKLAVA - KUE KHAS TIMUR TENGAH - ANTI GAGAL MEMBUAT BAKLAVA KUE KHAS NEGARA ARAB

Kue baklava memiliki citarasa yang khas, manis dengan kulit renyah dan isian kacang-kacangan biasanya kacang pistachio. Yuk praktekan resepnya. Resep/foto/dapur uji: Budi Sutomo.

Tutorial memasak dari budiboga bisa di tonton di channel youtube BUDIBOGA OFFICIAL yuk subcribe! 



Baklava
Bahan:
72 lembar  fillo/phyllo pastry, siap pakai
200 g mentega, lelehkan
Isi, aduk rata:
200 g kacang pistachio, cincang kasar
3 sdm gula pasir
100 ml simple syrup/sirup gula
1 sdm air jeruk lemon
Siraman:
100 ml simple syrup
Cara Membuat:
1.  Olesi di setiap permukaan fillo pastry dengan mentega, tumpuk hingga 10-12 tumpukan.
2.  Letakan satu sendok makan campuran bahan isi di tengah adonan. Tarik setiap ujung fillo pastry ke bagian tengah sehingga terbentuk mangkuk atau pundi.
3.  Atur adonan yang telah dibentuk di atas loyang beroles margarin. Panggang di dalam suhu oven bertemperatur 180 derajat celcius selama 30 menit atau hingga kue matang dan berwarna kuning kecoklatan. Angkat.
4.  Siram setiap kue dengan 1 sdm symple syrup. Atur di atas piring saji. Hidangkan.
Untuk 6 buah
Tip: Symple syrup dibuat dari 100 g gula pasir yang direbus dengan 100 ml air hingga mendidih dan kental.

Fillo/phyllo pastry adalah adonan lembaran pastry siap pakai yang dijual di supermarket.

BELANJA COD ALAT MASAK DAN DEKORASI KUE

BELANJA GROSIR COD ALAT MASAK & DEKORASI KUE

RESEP FAVORIT

RESEP FAVORIT
Tom Yum Soup Thailand

Ayam Goreng Lengkuas

Puding Brownies Lumer

Cheesecake Mangga

Roti Goreng Praktis

ARTIKEL POPULER

Mengenal Bumbu Dapur - Kas-Kas

MENGENAL ANEKA FUNGSI DAN PERBEDAAN BAHAN PENGEMBANG KUE DAN ROTI - OVALET - BAKING POWDER - SP - VX - BREAD IMPROVER - CREAM OF TAR-TAR - RAGI - BAKING SODA DLL

Perbedaan Bumbu Daun Salam dan Bay Leaf

EUPHORBIA, Bunga Cantik Pembawa Hoki